Penjabat Gubernur Maluku Serahkan LPJ Pelaksanaan APBD Tahun 2023 Kepada DPRD

Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Maluku, menggelar Rapat Paripurna, yang berpusat di Kantor DPRD Maluku, Selasa (11/6), dalam Rangka Penyampaian Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) tentang Laporan Pertanggungjawaban (LPJ) Gubernur Maluku Tahun Anggaran (TA) 2023. Hadir pada kesempatan itu Penjabat (Pj.) Gubernur Maluku Ir. Sadali Ie, M.Si.,IPU, Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Provinsi Maluku, Pimpinan dan Anggota DPRD Provinsi Maluku, Pelaksana Harian (Plh.) Sekretaris Daerah (Sekda) Maluku, Pimpinan Perguruan Tinggi Negeri (PTN) dan Swasta (PTS), Pimpinan Instansi Vertikal, Badan Usaha Milik Negara (BUMN)/Badan Usaha Milik Daerah (BUMD), Staf Ahli Gubernur, Asisten Sekda, Pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) beserta Pejabat Administrator di Lingkungan Pemerintah Daerah Provinsi Maluku.

PEJABAT-GUBERNUR-MALUKU-SERAHKAN-LPJ-PELAKSANAAN-APBD-TAHUN-2023-KEPADA-DPRD