Kerja Bakti di Lingkungan BPK RI Perwakilan Provinsi Maluku

Ambon, 8 Februari 2013, Dalam rangka mendukung program Pemerintah Kota Ambon yaitu Jumpa Berlian atau Jumat Pagi Bersih Lingkungan BPK RI Perwakilan Provinsi Maluku, melakukan kerja bakti membersihkan lingkungan di sekitar kantor. Acara bersih-bersih ini dipimpin langsung oleh Kepala Perwakilan Provinsi Maluku, Bapak Drs. Darwin Wibawa,M.M. dan Kepala Sekretariat Perwakilan Bapak Drs. Sumarlan, M.Si.

Acara ini merupakan kegiatan positif dalam upaya menciptakan suasana sekitar Kantor BPK RI Perwakilan Provinsi Maluku menjadi lebih, bersih, rapih, dan indah sehingga sedap dipandang mata. Kegiatan diikuti oleh seluruh pegawai, mulai dari membersihkan saluran air hingga memotong rumput di sekitar lingkungan kantor. Setelah selesai acara kerja bakti ini dilanjutkan dengan sarapan bersama.

Bapak Darwin Wibawa dan Bapak Sumarlan ikut serta terjun langsung membersihkan lingkungan kantor.
Bapak Darwin Wibawa dan Bapak Sumarlan ikut serta terjun langsung membersihkan lingkungan kantor.
Bapak Darwin Wibawa mengawasi jalannya kegiatan kerja bakti di sekitar lingkungan kantor BPK RI Provinsi Maluku
Bapak Darwin Wibawa mengawasi jalannya kegiatan kerja bakti di sekitar lingkungan kantor BPK RI Provinsi Maluku
Suasana kerja bakti di BPK RI Perwakilan Provinsi Maluku
Suasana kerja bakti di BPK RI Perwakilan Provinsi Maluku
Saudara Bagus, dan Pak Paed, mengumpulkan sampah kerja bakti
Saudara Bagus, dan Pak Paed, mengumpulkan sampah kerja bakti
Kerjasama seluruh pegawai dalam membersihkan lingkungan kantor BPK RI Provinsi Maluku
Kerjasama seluruh pegawai dalam membersihkan lingkungan kantor BPK RI Provinsi Maluku